Babinsa Koramil 0824/10 Mumbulsari Kerja Bakti Bersama Warga Renovasi Rumah Warga Kurang Mampu

    Babinsa Koramil 0824/10 Mumbulsari Kerja Bakti Bersama Warga Renovasi Rumah Warga Kurang Mampu

    JEMBER – Salah satu rumah warga kurang mampu di RT.003 RW.007 Dusun Krajan Desa Suco Kecamatan Mumbulsari Kabupaten Jember, adalah rumag Misnadi 65 Tahun pekerjaan buruh, kondisi rumahnya sudah lapok semua kerangka apatnya dari bambu, terancam roboh,

    Kondisi ini mengundang keprihatinan warga sekitarnya untuk membantu merenovasi, mengantisipasi hujang angina yang sering terjadi takutnya roboh, sehingga disepakati dilakukan kerja bakti oleh warga setempat dengan dana swadaya melakukan renovasi rumah Misnadi tersebut.

    Hadir pada kerja bakti yang dilaksankaan pada Sabtu 27/01/2024 tersebut, Babinsa Suco Sertu Supardi, bersama perangkat desa dan warga masyarakat sekitar sebanyak 15 orang, dengan sasaran awal pembongkaran dan langsung dilanjutkan pembangunan.

    Dalam wawancaranya Danramil 0824/10 Mumbulsari Kapten Inf Syaifudin saat kami temui membenarkan adanya kegiatan anggotanya tersebut, saya sudah menerima laporan, dan saya mendukung kegiatan Babinsa tersebut, bahkan saya tawari kalau kekkurangan perkuatan personel kita perbantukan anggota yang sedang tidak ada kegiatan dinas, namun sementara masih dapat diatasi sendiri oleh Babinsa bersama warga.

    Hal ini sebagai wujud kepedulian kita terhadap warga yang kurang mampu, serta kepedulian terhadap kegiatan gotong royong masyarakat, dalam memperbaiki rumah tetangganya yang kurang mampu, hal ini tentunya patut kita dukung bersama. Jelas Danramil.

    Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso dalam konfimasinya mengapresiasi keterlibatan Babinsa jajaranya dalam kegiatan-kegiatan seperti ini, disamping dalam memotivasi kegotong royongan warga, tentunya sebagai wujud kepekaan anggota terhadap kondisi diwilayah binaannya. (Siswandi)

    pendim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    280 Ekor Domba Dapat Suntikan Vitamin, Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 0824/10 Mumbulsari Pendampingan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Perwira Staf dan Danramil Jajaran Kodim 0824/Jember Hadiri dan mendukung Do’a Bersama dan Deklarasi Pilkada Damai 2024 di Polres Jember

    Ikuti Kami